» » » » Cara Membuat Sekoteng Yang Segar Nikmat

Cara Membuat Sekoteng Yang Segar Nikmat - Minuman yang menyegarkan, nikmat, tentunya akan sangat dicari. Bagaimana dengan Sekoteng, apakah anda suka dengan jenis minuman ini? Kalau anda suka, hari ini akan kita coba bersama untuk membuatnya sendiri. Lumayan bisa untuk teman santai, bisa juga untuk berbuka puasa. 

Jelas kita sudah tahu bahwa minuman sekoteng adalah minuman khas daerah asli Jawa Tengah. Sekoteng adalah minuman berasa jahe yang biasa dihidangkan panas. Bahan lain yang biasanya dicampur ke dalam minuman sekoteng adalah kacang hijau, kacang tanah, pacar cina dan potongan roti. 

Sekoteng biasa dihidangkan pada malam hari. Sekoteng biasanya dijual keliling dengan menggunakan gerobak pikul. Satu sisi untuk panci air jahe beserta kompornya sedangkan sisi lain adalah tempat bahan campuran dan tempat mempersiapkan sekoteng.

Nah, kalau anda ingin tahu bagaimana Cara Membuat Sekoteng Yang Segar Nikmat anda bisa mencoba resep sekoteng asli yang akan diberikan disini. Biasanya sih enak untuk disiapkan saat spesial, misalnya kita buat sekoteng untuk buka puasa. 

Bahan Sekoteng Yang Segar Nikmat

Apa saja sih bahan-bahan untuk membuat minuman khas daerah ini, yuk langsung saja kita siapkan semua bahan yang di butuhkan. Apa saja bahannya bisa dilihat di daftar berikut, silahkan mulai disiapkan.
- 100 gram biji delima (pacar cina).
- 200 gram kacang tanah, rebus lalu buang kulit arinya.
- 100 gram kacang hijau, direbus.
- 1000 cc air.
- 100 gram gula pasir.
- 1 ruas jari jahe.
- 5 lembar roti tawar, iris kecil seperti dadu.

Sudah siap, yakin semua bahannya sudah siap dan tidak ada yang ketinggalan? Kalau siap semua anda bisa langsung mulai membuatnya. 

Cara Membuat Sekoteng Yang Segar Nikmat

Yang belum pernah membuat minuman Sekoteng tidak usah khawatir karena untuk membuat minuman segar ini tidaklah sulit. Tidak percaya, anda bisa buktikan sendiri dengan panduan langkah demi langkah yang diuraikan berikut!
  1. Rebus biji delima atau pacar cina hingga lunak, angkat dan tiriskan.
  2. Campur air, gula dan jahe. Masak sampai mendidih. Angkat, saring bersih.
  3. Hidangkan sekoteng dalam mangkok. Beri 2 sdm biji delima, 2 sdm kacang tanah dan hijau, serta potongan roti. 
  4. Siram dengan air jahe/wedang jahe yang telah dimasak.
Sudah siap.....sekarang tambah satu lagi minuman yang bisa disajikan. Kalau bingung ingin mencoba minuman lainnya silahkan lihat beberapa resep minuman lainnya di bawah. Semoga kapanpun anda menyajikan Sekoteng itu menjadi saat tepat untuk anda. Sampai disini, selamat mencoba!

About Resep Masakan

Hi..! Resep Masakan Khas Daerah adalah blog tentang masakan khas daerah, kuliner, resep masakan Indonesia, cara membuat, menu memasak, bahan dan cara penyajian dan berbagai info masakan lainnya. Silahkan dicoba, terima kasih telah berkunjung...
«
Next
Newer Post
»
Previous
Older Post