» » Resep Udang Goreng Saus Cabe Spesial

Resep Udang Goreng Saus Cabe - Hari ini saya berniat mengajak anda membuat sebuah hidangan spesial yaitu udang goreng dengan harapan hari ini akan menjadi hari spesial bagi kita semua. Kalau anda juga berminat mari kita langsung ke Resep Udang Goreng Saus Cabe tersebut.

Yuk langsung saja kita siapkan semua bahan dan bumbu yang kita butuhkan untuk menyajikan masakan ini. Tak perlu lama-lama karena bahan dan bumbu tersebut tidak terlalu banyak dan gampang disiapkan. Berikut bahan dan bumbu masakan spesial tersebut.

Bahan-bahan:
  • 1 kg udang segar ukuran sedang, buang kepala, belah punggungnya yang berkulit
  • 3 sdt jahe segar parut
  • 1 1/2 sdm bawang putih, memarkan, cincang halus
  • 1 sdm arak masak, jika suka
  • 1 sdm tepung maizena
  • Minyak goreng
  • 4 sdm saus cabe bawang, siap pakai
  • 3 sdm saus tomat botolan
  • 4 sdt air jeruk limau
Sudahkan, kalau sudah siap dengan semua yang dibutuhkan kita akan langsung mulai memasak. Bagaimana cara memasak Resep Udang Goreng Saus Cabe tersebut? Yuk simak langsung panduannya langkah demi langkah berikut ini. Gampang kok, dijamin bisa deh...
  1. Aduk rata udang, jahe, bawang putih, arak masak, dan tepung maizena. Simpan dalam lemari pendingin selama 20 - 30 menit agar bumbu meresap.
  2. Tiriskan udang berbumbu
  3. Panaskan minyak hingga wajan berasap. Goreng udang di atas api besar sambil aduk-aduk hingga berubah warna
  4. Masukkan saus cabe bawang dan saus tomay botolan. Aduk rata.
  5. Tuangi air jeruk limau, aduk sekali lagi. 
  6. Angkat dan sajikan

Benarkan apa yang saya bilang, untuk membuat masakan ini dengan panduan Resep Udang Goreng Saus Cabe tersebut memang tidak terlalu susah seperti saat kita membuat masakan luar negeri. Sekarang anda bisa menyelesaikannya sampai semua hidangan tersaji.

Saya cukupkan sampai disini saja resep sepesial hari ini, besok akan saya siapkan resep-resep lain yang tak kalah spesial dan hot untuk kita hidangkan. Jangan lupa bagikan artikel ini di FB ya, terima kasih...

About Resep Masakan

Hi..! Resep Masakan Khas Daerah adalah blog tentang masakan khas daerah, kuliner, resep masakan Indonesia, cara membuat, menu memasak, bahan dan cara penyajian dan berbagai info masakan lainnya. Silahkan dicoba, terima kasih telah berkunjung...
«
Next
Newer Post
»
Previous
Older Post