» » » Membuat Menu Dendeng Batokok Khas Minangkabau

Hari ini saya akan membahas satu masakan daerah yang berbeda yaitu dendeng. Dendeng yang akan kita bahas adalah menu dendeng batokok yang merupakan masakan khas Minangkabau. Menu tersebut menjadi pilihan saya karena selain lezat masakan ini juga unik dan memiliki cita rasa khas.

Dendeng batokok adalah sebuah masakan dari Minang yang terbuat dari bahan utama berupa daging khas dalam seperti lidah, hati dan lainnya. Masakan tersebut dimasak dengan cara khas yang menghasilkan rasa unik dan lezat yang patut dicoba. 

Selain itu bumbu yang digunakan juga sederhana, memungkinkan kita untuk dapat mencobanya sendiri di rumah.

Menu dendeng ini merupakan menu masakan bakar atau panggang yang disajikan dengan pelengkap sambal dengan cita rasa yang unik. 

Menu ini menjadi unik karena pada masakan umumnya daging jarang dimasak dengan cara di panggang atau dibakar kecuali untuk resep sate.

A. Bahan dan Bumbu Dendeng Batokok 

Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, masakan ini menggunakan bahan utama berupa daging has dalam khususnya daging sapi. 

Masakan ini diolah dengan menggunakan santan kelapa dan berbagai rempah bumbu umum yang sering digunakan dalam sebuah masakan. Untuk bahan dan bumbu selengkapnya silahkan lihat melalui daftar yang disertakan.


Bahan-Bahan

Daging sapi has dalam
Air kelapa

:
:
500 gr
1,5 liter


Bumbu Halus

Ketumbar
Bawang putih
Jahe
Garam

:
:
:
:
1 sdm
5 siung
1 cm
2 sdt


Sambal

Cabai hijau
Bawang merah
Tomat hijau sayur, iris
Minyak goreng
Kaldu bubuk rasa sapi
Kaldu
Air jeruk nipis

:
:
:
:
:
:
:
300 gr
10 siung
5 buah
6 sdm
1/2 sdt
50 ml
1 sdm

Setelah siap dengan bahan-bahan serta bumbu yang tertera pada daftar tersebut di atas, kita dapat memulai memasak menu ini dengan panduan yang akan dijelaskan selanjutnya. Jadi, pastikan anda semua telah siap untuk berkreasi dengan resep khas tersebut.

Cara Membuat Dendeng Batokok Khas Minangkabau

Hampir sama dengan membuat sate, untuk membuat menu Minang ini pertama kita akan memanggang daging dan setelah itu menyiapkan pendampingnya berupa sambal. Untuk cara membuat selengkapnya silahkan ikuti panduan berikut.

Rebus daging bersama bumbu halus sampai lunak, angkat. Iris daging memotong serat setebal 1 cm, kemudian ditokok (pukul atau pipihkan pelan-pelan).

Panggang hingga cokelat gelap, sisihkan.

Pukul-pukul cabai hijau dan bawang merah hingga pipih.

Panaskan minyak goreng, tumis cabai merah dan bawang merah sampai harum. Masukkan kaldu sisa merebus dan kaldu bubuk, didihkan sampai kuah menyusut. Tambahkan irisan tomat dan air jeruk nipis, masak sebentar, angkat.


Untuk menyajikan Menu Dendeng Batokok tersebut tata daging panggang dalam pinggan, tuangkan sambalnya dan segera sajikan saat panas untuk 4 orang. Saya rasa cukup sampai disini saya menghantarkan satu menu spesial Minang kali ini. Semoga dapat menjadi sumber inspirasi dan referensi bersama.

About Resep Masakan

Hi..! Resep Masakan Khas Daerah adalah blog tentang masakan khas daerah, kuliner, resep masakan Indonesia, cara membuat, menu memasak, bahan dan cara penyajian dan berbagai info masakan lainnya. Silahkan dicoba, terima kasih telah berkunjung...
«
Next
Newer Post
»
Previous
Older Post