Kali ini kita akan mencoba cara membuat telur masak base genap yang merupakan salah satu masakan dengan cita rasa khas Bali. Masakan Khas Bali ini tentunya berbeda dengan masakan lain dimana rasa pedas gurih menyimpan banyak kelezatan. Seperti apakah ciri rasa dari masakan tersebut?
Ada banyak kuliner sedap dari daerah bali yang dapat kita nikmati. Beberapa diantaranya telah kita bahas sebelumnya seperti Lawar Ayam dan banyak lagi. Yang satu ini juga tidak jauh beda. Memiliki cita rasa khas yang menggugah selera.
Dengan pembahasan cara memasak menu-menu tersebut tentunya akan memberikan kesempatan pada kita yang belum sempat berkunjung ke bali untuk menikmati kekayaan kuliner yang ada disana.
Sesuai dengan namanya, masakan ini menggunakan bahan dasar telur. Jadi, kalau ingin masak telur yang beda bisa memilih resep ini. Mau ikutan mencoba tidak? Kalau mau silahkan bersiap-siap untuk belajar memasaknya.
Dengan pembahasan cara memasak menu-menu tersebut tentunya akan memberikan kesempatan pada kita yang belum sempat berkunjung ke bali untuk menikmati kekayaan kuliner yang ada disana.
Sesuai dengan namanya, masakan ini menggunakan bahan dasar telur. Jadi, kalau ingin masak telur yang beda bisa memilih resep ini. Mau ikutan mencoba tidak? Kalau mau silahkan bersiap-siap untuk belajar memasaknya.
A. Bahan dan Bumbu
Untuk bahan, kita akan menyiapkan 10 butir telur dan juga 500 ml air sebagai bahan dasar dalam pembuatan resep ini. Selanjutnya kita juga akan menyiapkan bumbu-bumbu yang akan dihaluskan yaitu sebagai berikut!
- 10 btr telur
- 500 ml air
- 15 bh cabai merah
- 10 bh cabai rawit
- 15 bh bawang merah
- 10 siung bawang putih
- 3 cm jahe
- 3 cm kunyit
- 3 cm kencur
- 3 cm lengkuas
- 5 btg serai
- 10 btr kemiri
- 2 sdt terasi
- 2 sdt garam
- 1 sdt lada
Siapkan semua bahan dan bumbu yang dibutuhkan ya. Telurnya kita pakai sepuluh butir saja. Itu kan sudah banyak, cukup untuk satu keluarga bukan? Kalau semua bahan dan bumbunya sudah, silahkan mulai memasaknya dengan langkah yang dijelaskan di bawah.
B. Cara Memasak Telur Masak Base Genap
Yuk kita mulai masak sambal telur khas dengan resep dari Bali. Ada yang sudah tahu bagaimana memasaknya? Kalau belum mari kita belajar bersama. Untuk membuat masakan dengan cita rasa khas bali ini kita dapat mengikuti langkah-langkah cara memasaknya sebagai berikut:
- Telur direbus, kupas kulitnya
- Taruh bumbu halus dalam wajan, tuang air, aduk rata.
- Masak sambil sekali-sekali diaduk sampai kuah mengental dan bumbu meresap.
- Angkat dan sajikan
Gampang, sama sekali tidak sulit bukan untuk membuat telur masak base genap? Tinggal merebus telur, dikupas lalu dimasak menggunakan bumbu dapur yang sudah disiapkan. Bahkan untuk yang baru belajar saja pasti bisa kok. Sekarang waktunya mencicipi menu yang sudah kita buat.
Mudah dan singkat dan saya rasa juga tidak memerlukan begitu banyak waktu. Masakan ini dapat kita sajikan sebagai rolling menu untuk masakan-masakan lain yang telah biasa disajikan. Selamat mencoba!