Bahan Resep Ayam Taliwang
Yang pertama kali harus dipersiapkan untuk mencoba resep ayam taliwang ini tentunya adalah ayam dengan bahan lainnya yaitu:- 1 ekor ayam kampung, ukuran kecil
- 4 sdm minyak goreng
Haluskan
- 10 butir bawang merah
- 7 siung bawang putih
- 10 buah cabai merah keriting
- 1 ½ dt terasi, baker
- 2 buah tomat
- 4 cm kencur
- 2 sdt garam
- 2 sdm irisan gula merah
- 2 buah jeruk limau, ambil airnya
Cara Membuat Ayam Taliwang – Lombok NTB
Karena keluarga sudah menanti menu special dan khas kali ini maka langsung saja kita ikuti panduan cara membuat ayam taliwang berikut.- Belah ayam dari bagian tengah dada kearah leher.balikkan,dan tekan punggungnya sampai badan ayam terbuka,sisihkan.
- Tumis bumbu yang dihaluskan sampai harum dan matang.
- Tambahkan gula merah, aduk rata, angkat.
- Beri air jeruk limau, aduk rata.
- Lumuri ayam dengan bumbu sampai rata.
- Tusuk-tusuk badan ayam dengan garpu.
- Diamkan selama satu jam supaya bumbu meresap.
- Bakar / panggang ayam diatas bara arang sambil sesekali dibalik dan diolesi dengan sisa bumbu.
- Panggang sampai ayam berwarna kecokelatan, angkat.
- Sajikan dengan sisa bumbunya.
Sobat pengunjung yang ingin mencobanya silahkan buat masakan berdasarkan resep diatas di rumah masing-masing