» » » Resep Lumpia Goreng Khas Semarang

Resep Masakan Lumpia Semarang yang Gurih dan Lezat - Pasti kenal dengan jajanan yang satu ini bukan? Wajar, Lumpia Semarang memang merupakan salah kue khas kota Semarang yang sudah banyak sekali di kenal di kalangan pecina kuliner. Kue atau jajanan yang cocok untuk teman minum teh dan kopi ini memiliki rasa yang cukup gurih dan juga lezat karena bahan isiannya yang lumayan beragam.

Dalam penyajian, lumpia ini disajikan dengan saus yang kental dan membuat jajanan ini rasanya begitu lekat di lidah. Kita bisa menikmati jajanan nusantara ini dengan berkunjung langsung ke tempat asalnya untuk merasakan cita rasa yang benar-benar khas. 

Bagi banyak pecinta kuliner mungkin sudah banyak yang dengan sengaja melancong ke kota Semarang hanya untuk mencicipi kue tersebut. Bagaimana jika kita tidak bisa datang langsung dan ingin menikmati lumpia yang enak?

Tenang, ada banyak cara menuju roma, jika memang ingin merasakan bagaimana rasa kue tersebut maka kita bisa belajar menyajikannya sendiri. Caranya tentu dengan mempelajari resep lumpia semarang yang asli dari daerah asalnya sehingga rasa yang dihasilkan tidak jauh berbeda. Sebelum kita berbicara lebih banyak mengenai resepnya mari kit abaca juga beberapa informasi lain yaitu:

1)  Resep kulit lumpia semarang
2) Harga lumpia semarang
3) Lumpia semarang paling enak
4) Alamat lumpia semarang
5) Jual lumpia semarang
6) Lumpia semarang terkenal
7) Resep lumpia semarang asli
8) Lumpia semarang online

Ada bedanya lumpia dari kota Semarang dengan lumpia lain. Sedikit perbedaan tersebut terletak pada isian lumpia tersebut dimana lumpia asli dari Semarang biasanya menggunakan paduan bahan rebung, daging ayam dan juga udang. Wajar bukan jika rasanya begitu lezat dan gurih? Nah, dari pada penasaran lebih baik kita membuat sendiri jajanan tersebut dengan panduan yang ada di bawah ini. 

Ada kalanya menu-menu penganan juga dapat mempererat kehangatan keluarga seperti misalnya menyantap hidangan lumpia goreng disore hari sambil berkumpul bersama keluarga. Untuk sumber referensi tambahan ”Cara Membuat Hidangan Lumpia Goreng Khas Semarang” akan saya suguhkan ke dapur sobat netter semua melalui update masakan khas daerah kali ini.

A. Bahan-bahan

Mumpung waktu kita masih lumayan panjang langsung saja kita siapkan bahan-bahan untuk membuat lumpia ini yaitu sebagai berikut:
  • 15 lbr kulit lumpia 
  • 2 sdm tepung terigu + 1 sdm air, larutkan sebagai perekat
  • Minyak goreng 
Bahan-bahan Isian
  • 3 siung bawang putih, dicincang halus
  • 1 sdt Ebi sangrai, haluskan
  • 50 gr udang, cincang kasar
  • 50 gr ayam, cincang kasar
  • 2 btr telur, kocok lepas
  • 200 gr rebung, iris-iris seperti korek api
  • 1 sdm kecap manis 
  • 1/2 sdt garam 
  • 1/4 sdt merica bubuk 
  • 1/2 sdt gula pasir 
  • 2 sdm minyak goreng, buat tumisan 
Bahan Saus untuk Penyajian
  • 1 siung bawang putih, haluskan
  • 300 ml air 
  • 50 gr gula merah, sisir/rajang halus
  • 1/4 sdt merica bubuk 
  • 25 gr gula pasir 
  • 3 sdm tepung sagu + 1 sdm air, larutkan sebagai pengental saus

B. Cara Membuat Lumpia Goreng Khas Semarang

Setelah semua bahan-bahan siap sekarang kita dapat langsung mulai memasak dan menyiapkan hidangan lumpia ini. Untuk cara membuat lumpia goreng khas Semarang ini mari bersama-sama kita ikuti langkahnya sebagai berikut:
  1. Membuat Isian Lumpia : Panasi minyak, tumis campuran bawang putih dan ebi hingga keluar aroma harum. Masukkan udang serta ayam. Aduk-aduk hingga warnanya berubah. Sisihkan dahulu dipinggiran wajan. 
  2. Masukkan telur. Goreng orat-arit. Masukkan rebung. Aduk-aduk hingga layu.
  3. Tambahkan kecap manis, merica bubuk, garam serta gula pasir. Masaklah hingga semua meresap.
  4. Siapkan selembar kulit lumpia. Taruh isian di atas kulit lumpia. Lipat dan gulung kulit sampai rapi lalu rekatkan dengan menggunakan larutan tepung terigu. 
  5. Goreng dalam minyak yang sudah siap untuk menggoreng/sudah dipanasi sebelumnya hingga lumpia matang.
  6. Membuat Saus untuk Sajian : rebuslah air dan bawang putih hingga mendidih. Tambahkan gula merah, gula pasir, dan merica bubuk. Aduk sampai seluruh campuran larut.
  7. Masukkan larutan tepung sagu agar saus lebih kental. Masak hingga mendidih.
  8. Lumpia siap disajikan beserta dengan saus pelengkap sajian.

Dengan menyantap hidangan lumpia goreng yang berasal dari daerah Semarang ini sore kita bersama anggota keluarga akan terasa lebih hangat dan pastinya juga akan mengenyangkan perut.

Bagaimana, bisa mengikuti panduan cara masak jajanan tersebut? Di atas adalah Resep Lumpia Semarang yang bisa anda coba di rumah dan disajikan untuk keluarga tercinta di rumah. dengan sajian lumpia tersebut maka mudah-mudahan waktu santai bersama keluarga bisa jadi lebih berarti dan lebih hangat.

Resep Lumpia Semarang

Jangan lupa untuk mencoba beberapa resep jajanan semarang lainnya di bagian akhir tulisan ini. Sampai disini resep ringan khas daerah yang dapat saya bahas melalui update kali ini. Selamat mencoba dan jangan lupa nantikan menu khas daerah lainnya hanya di blog masakan khas daerah.

About Resep Masakan

Hi..! Resep Masakan Khas Daerah adalah blog tentang masakan khas daerah, kuliner, resep masakan Indonesia, cara membuat, menu memasak, bahan dan cara penyajian dan berbagai info masakan lainnya. Silahkan dicoba, terima kasih telah berkunjung...
«
Next
Newer Post
»
Previous
Older Post