» » » Tips Cara Memasak Enak tanpa MSG (Micin)

Cara Memasak Enak tanpa MSG – hari ini kita tidak akan berbicara mengenai resep tetapi kita akan berbicara mengenai tips memasak. Yang akan kita bahas yaitu berkaitan dengan penyedap yaitu penggunaan MSG (mono-sodium glutamate) untuk masakan.

Seperti kita tahu MSG (Micin) merupakan salah satu penyedap yang banyak memiliki efek buruk jika dikonsumsi terus menerus dalam jangka panjang. Maka dari itu sudah banyak kalangan yang mulai meninggalkan penggunaan penyedap tersebut saat memasak. 

Namun jika sudah terbiasa dengan penggunaan MSG tersebut maka sudah pasti rasa masakan akan berbeda dan bagi yang belum terbiasa akan memilih rasa masakan yang menggunakan micin (MSG).

Maka dari itu kali ini kita akan membahas bagaimana cara membuat masakan gurih tanpa penyedap MSG sehingga masakan yang dihasilkan tetap enak.

Sebenarnya ini masalah kebiasaan, kita bisa meninggalkan MSG dengan membiasakan diri namun kita tahu merubah kebiasaan tidaklah mudah maka dari itu ada beberapa tips yang bisa kita lakukan. 

Tentu saja, tips berikut akan memberikan alternatif untuk membuat masakan enak tanpa penyedap tersebut.

Karena rasa masakan akan dipengaruhi oleh bumbu dan bahan masakan maka untuk memasak enak tanpa MSG kita bisa mengkombinasikan penggunaan bahan bumbu dan bahan tambahan lain yang bisa membuat masakan tetap lezat.

Nah, cara memasak tanpa msg yaitu dengan menggunakan beberapa tambahan bahan dan bumbu berikut!

1) Menambahkan gula pasir
2) Menggunakan bawang putih
4) Menambahkan udang atau ebi
5) Menambahkan kaldu daging
6) Menambahkan jamur
7) Menambahkan ikan teri
8) Menggunakan saus tomat
9) Menambahkan kacang polong
10) Menggunakan keju parmesan

Untuk membuat rasa masakan lebih gurih dan lezat kita dapat menambahkan sedikit gula pasir. Penambahan gula pasir ini bukan hanya untuk rasa manis namun kandungan yang ada dalam gula pasir mampu menguatkan rasa masakan dan membuatnya lebih gurih.

Jika biasanya kita hanya menggunakan gula merah atau kecap maka cobalah tambahkan sedikit gula pasir sebagai penyedap.

Berbeda dengan gula merah yang cenderung lebih memberikan rasa manis, dalam masakan gula pasir lebih memperkuat rasa. Meski begitu, untuk mendapatkan rasa sedap dan enak yang sesuai lidah maka kita harus menyesuaikan takarannya dengan tepat.

Selain menambahkan sedikit gula pasir saat memasak kita juga dapat menambahkan bawang putih. Penambahan bawang putih pada masakan ini bisa ditambahkan saat masakan sudah matang dan siap disantap atau bisa juga saat memasak.

Kalau ditambahkan pada masakan matang maka kita bisa membuatnya sebagai bawang goreng untuk taburan. 

Untuk beberapa jenis masakan kita juga dapat menggunakan tambahan kaldu daging untuk membuat masakan lebih lezat dan gurih. Jangan lupa untuk disesuaikan dengan jenis masakan yang dibuat dan takarannya pun bisa disesuaikan.

Lebih jauh lagi, agar masakan tetap lezat tanpa msg kita juga bisa menambahkan beberapa bahan tambahan masakan. Beberapa bahan tersebut yaitu jamur, ikan teri atau kacang polong. Beberapa bahan makanan tersebut selain bisa mempercantik masakan juga dapat ditambahkan agar masakan enak dan gurih. 

Jika dirasa kurang kita juga bisa menambahkan saus tomat atau keju permesan sebagai alternatif pengganti msg. Dengan begitu masakan yang kita masak akan tetap enak, lezat dan gurih meski kita tidak menggunakan MSG sebagai penyedap. 

Tips Cara Memasak Enak tanpa MSG


Makanan enak dan sehat tentu yang kita inginkan bukan? Maka dari itu kita bisa mulai dari sekarang dengan mengganti bahan makanan atau bumbu masakan yang banyak mengandung efek samping. Itu saja, semoga Tips Cara Memasak Enak tanpa MSG di atas bermanfaat!

About Resep Masakan

Hi..! Resep Masakan Khas Daerah adalah blog tentang masakan khas daerah, kuliner, resep masakan Indonesia, cara membuat, menu memasak, bahan dan cara penyajian dan berbagai info masakan lainnya. Silahkan dicoba, terima kasih telah berkunjung...
«
Next
Newer Post
»
Previous
Older Post